Jalin Kerjasama Antar Kedua Kabupaten, Bupati Samosir Sambut Baik Audiensi Tim Percepatan Pembangunan Serdang Bedagai

    Jalin Kerjasama Antar Kedua Kabupaten, Bupati Samosir Sambut Baik Audiensi Tim Percepatan Pembangunan Serdang Bedagai

    SAMOSIR - Guna meningkatkan kerja sama yang baik dengan pemerintah Kabupaten Samosir di bidang pariwisata, UMKM dan kesehatan, Tim percepatan pembangunan Kabupaten Serdang Bedagai melakukan Audiensi dengan pemerintah Kabupaten Samosir, Senin ( 11/09/2022 )

    Kedatangan Tim percepatan pembangunan untuk Kabupaten Serdang Bedagai tersebut disambut hangat Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom didampingi Sekretaris Daerah Hotraja Sitanggang dan Tim Percepatan Pembangunan Kabupaten Samosir, di Lobi Ruang Bupati Samosir,  

    Ketua Tim percepatan pembangunan Serdang Bedagai. Budi SE dalam kesempatan tersebut menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Pemerintah Kabupaten Samosir atas sambutannya, terutama bisa menjalin kerja sama antara kedua Daerah dalam peningkatan produktivitas dan pemasaran UMKM.

    Lebih lanjut, disampaikan bahwa Kabupaten Samosir sebagai Destinasi Pariwisata Super Prioritas mempunya potensi yang besar untuk menarik minat wisatawan, untuk itu beliau menawarkan adanya kerja sama dalam menjadikan Ikon Produk UMKM unggulan daerah sebagai kebijakan peningkatan PAD untuk Kabupaten Samosir dan Kabupaten Serdang Bedagai.

    Sebagai salah satu daerah pertanian, dengan sentra produksi komoditi kopi, Kabupaten Samosir memiliki peluang untuk menghasilkan produk unggulan dan produk turunan dari kopi yang mampu menjadi ikon pariwisata dan masyarakat Samosir, yang kemudian berdampak pada peningkatan ekonomi masyarakat.

    Selain terbangunnya kerja sama dalam UMKM dan Pariwisata, sebagai ‘saudara kembar’ yang dimekarkan dari Undang-Undang yang sama, beliau juga mengajak adanya kerja sama dan komitmen dalam mempercepat pencapaian target penurunan stunting menjadi 14 persen pada tahun 2024 melalui Peningkatan Pangan Lokal berupa ekstra gabus, yang akan dikerjakan oleh kedua daerah dan dibantu oleh Masyarakat Ikan Gabus Indonesia (MIGI).

    Sementara Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom dalam sambutannya menyambut baik kehadiran Tim percepatan pembangunan Kabupaten Serdang Bedagai dalam menjalin kerja sama dengan Pemerintah kabupaten Samosir. 

    "Setelah situasi pandemi selesai, kita harus mempersiapkan percepatan pertumbuhan perekonomian, yang harus kita akselerasi, dan untuk percepatan ini tidak bisa dilakukan sendiri, untuk itu perlu kerja sama antara pemerintah dengan seluruh stakeholder serta menggandeng masyarakat, " ujar Bupati Vandiko.

    Bupati juga menjelaskan perlunya terbangun sinergisitas antar daerah, terutama daerah sesama Sumatera Utara, untuk saling mengisi agar percepatan peningkatan pertumbuhan ekonomi dapat segera tercapai, " Sebutnya 

    Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom juga mengajak seluruh jajarannya untuk dapat berkordinasi dengan Pemkab Sergai dan TPP Sergai untuk mengkaji lebih lanjut hubungan kerja sama tersebut.

    "Intinya Pemerintah Kabupaten Samosir selalu terbuka untuk menjalin kerja sama dengan seluruh stakeholder dan investor yang ingin membantu dalam peningkatan perokonomian di Kabupaten Samosir,  

    Bupati juga menekankan agar setiap kerja sama dan usaha yang akan dijalankan dan tetap mengikuti seluruh regulasi dan tidak melanggar aturan, dan yang paling utama adalah agar masyarakat wajib dilibatkan, " tutup Bupati Vandiko,

    Turut hadir mendampingi Tim percepatan pembangunan Serdang Bedagai yakni, Tonggo Napitupulu, Johnny Silaban, Tahizy Sumalim, Kadis Perindag Sergai Roy Pane, Kabag Kerja Sama Setdakab Sergai Torangjo Situmorang, Direktur PT. Akbar Rimba, Founder MiDi, Founder Toba Wine Coffee Sutrisno, Ketua Masyarakat MIGI (Masyarakat Ikan Gabus Indonesia) Yunan Rhedian, Dewan UMKM Sergai Riswan, ( Karmel )

    samosir
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Rektor Unika St. Thomas Berkunjung ke Samosir,...

    Artikel Berikutnya

    Bersama DKP Sumut, Bupati Samosir Serahkan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Tata Motors: Dari Lokomotif Hingga Pemain Global di Industri Otomotif
    Sambut HSN, Ratusan Santri Mranggen Senam Massal, Ro’an dan Mayoran
    Jelang Hari Santri Nasional MI Ma'arif NU 01 Pangebatan adakan Lomba Antar Siswa

    Ikuti Kami